Senkom Mitra Polri Kabupaten Sidoarjo Menyusun Proker Tahun 2023, Apa Saja Programnya?

Foto : Suasana Rakor penyusunan Proker Senkom Sidoarjo Tahun 2023

Senkomsidoarjo.or.id | SIDOARJO - Program Kerja merupakan susunan rencana kegiatan kerja yang sudah dirancang dan telah disepekati bersama untuk dilaksanakan dalam jangka waktu tertentu. 

Program kerja harus dibuat secara terarah, sebab akan menjadi pegangan organisasi dalam mencapai sebuah tujuan. 

Menyikapi hal tersebut, Senkom Mitra Polri Kabupaten Sidoarjo mengadakan Rapat Koordinasi (Rakor) untuk menyusun Program Kerja (Proker) Senkom Tahun 2023 yang diadakan di Rumah Makan Waroeng Joglo Ayam Bakar Solo Baru

di Jl. Waringin, RT.09/RW.03, Gempol, Jedongcangkring, Kecamatan Prambon, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu 01/01/2022.

Kegiatan ini dihadiri langsung Ketua Senkom Mitra Polri Sidoarjo H. Agus Mintono, S.Mb., Pembina Senkom Sidoarjo H. Rony Romandhawira,M.M., 

Para Pelatih Senkom Sidoarjo serta seluruh pengurus harian dan PK Senkom seluruh Kabupaten Sidoarjo.

Pembina Senkom Sidoarjo H.Rony Romandhawira,M.M. saat memberikan sambutan di Proker Senkom Sidoarjo

Acara dibuka oleh Pembina Senkom Sidoarjo H.Rony Romandhawira,M.M.
Dalam sambutannya beliau mengingatkan, memberikan arahan dan bimbingan tentang tupoksi Senkom yang harus benar-benar dimengerti seluruh anggota Senkom.
"Jangan sampai Senkom tidak mengerti tupoksinya menjadi anggota Senkom". Jelas H.Rony.

Ketua Senkom Mitra Polri Kabupaten Sidoarjo H. Agus Mintono, S.Mb., saat memberikan sambutan di Proker Senkom Sidoarjo Tahun 2023


Selanjutnya acara dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Senkom Mitra Polri Kabupaten Sidoarjo H. Agus Mintono, S.Mb., 

Dalam sambutannya beliau menjelaskan bahwa, selain melaksanakan penyusunan Proker Senkom tahun 2023, Rakor ini juga diperuntukkan untuk mengevaluasi kerja Senkom Tahun 2022.

 "Untuk mewujudkan Tupoksi Senkom Mitra Polri diperlukan kesimbangan dalam semua kegiatan, membantu pengamanan dengan instasi Pemerintah, TNI, POLRI juga pengamanan kegiatan keluarga besar Senkom Mitra Polri.

Kegiatan bersama ormas lain juga menjadi prioritas Senkom Mitra Polri.

Pemberdayaan anggota Senkom Rescue, Senkom Litbang dan tidak kalah meriahnya di canangkannya Senkom Raider serta Senkom FC yang masuk dalam Proker Tahun 2023 Senkom Mitra Polri Kabupaten Sidoarjo".Ungkap Agus Mintono.

Semua disusun dan dimasukkan dalam Program Kerja guna mewujudkan organisasi yang PRIMA (Profesional, Responsif, Inovatif, Modern dan Akuntabel)



Melihat perkembangan zaman, terutama setelah Pandemi Covid-19 melanda dunia termasuk Indonesia cukup signifikan, manusia dituntut agar semakin maju dan canggih baik dalam pola fikir maupun dalam kesehariannya. 

"Covid-19 membawa dampak besar terutama kepada Ormas Senkom Mitra Polri ini, karena mau tidak mau anggota Senkom harus meningkatkan SDM dan Skillnya dalam menyikapi era revolusi 4.0 ini" Papar Agus Mintono.




"Oleh karena itulah pagi hari ini mari bersama-sama kita rumuskan Program Kerja kita untuk Tahun 2023 mendatang yang otomatis berkaitan erat dengan tehnologi digital, sesuai dengan nama kita yakni Sentra Komunikasi" Jelas Agus Mintono.

"Selain itu, sesuai dengan MoU Senkom dengan berbagai Instansi baik Kementrian Pertahanan/TNI/Bela Negara, Polri, BNPB, BASARNAS, LDII dll maka dalam Rakor ini juga dipandang perlu kita rumuskan kegiatan-kegiatan offline tahun 2023 mendatang, seperti Pengamanan Hari besar keagamaan dan Tahun Baru (PAM OPS LILIN SEMERU), Siaga Bencana, Bela Negara dan kegiatan lainnya yang nanti berkoordinasi dengan TNI-POLRI serta Stakeholder lainnya dilapangan nanti" Tutup Agus Mintono.

Untuk mewujudkan tupoksi Senkom diperlukan keseimbangan dalam semua kegiatan, membantu pengamanan dengan instasi terkait, juga pengamanan kegiatan keluarga besar Senkom Mitra Polri mulai dari tingkat Kecamatan hingga Kabupaten.

"Kegiatan bersama ormas lain juga menjadi prioritas Senkom Mitra Polri.
Termasuk juga dalam Proker ini yaitu pemberdayaan anggota Senkom Rescue , Senkom Litbang dan tidak kalah meriahnya di canangkannya Senkom Raider serta Senkom FC Sidoarjo". Ungkap Agus Mintono.

Rencana Refresh anggota Senkom pun masuk dalam Proker Tahun ini, tinggal melaksanakan dan menunggu hasil musyawarah dari seluruh Pembina dan Pelatih Senkom Sidoarjo. (agusc)




























Sistem Peringatan Dini Multi Bahaya Geo-Hidrometeorologi BMKG

PENDAFTARAN SIM ONLINE


Senkom Mitra Polri | Informasi | Komunikasi | Kamtibmas | Rescue | Bela Negara | Senkom | Senkom Sidoarjo | Siaga Saat Aman, Ada Saat Dibutuhkan |

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama
Senkom Mitra Polri Sidoarjo | Informasi | Komunikasi | Kamtibmas | Rescue I Bela Negara