Keluarga Besar Senkom Mitra Polri Sidoarjo Berduka, Anggota Senior Pakde Ismail Berpulang


Senkomsidoarjo.or.id | Sidoarjo - Hari ini, Keluarga Besar Senkom Mitra Polri Kabupaten Sidoarjo berduka atas kepergian Bapak Ismail, atau yang akrab disapa Pakde Smile, warga Sawo Tratap Sedati Sidoarjo dan merupakan anggota senior Senkom Sidoarjo yang paling tua. Beliau meninggal dunia pada hari Minggu, 24 Maret 2024.


Dalam suasana kekompakan yang menggugah hati, anggota Senkom Sidoarjo menggelar prosesi upacara pemakaman untuk mengantar almarhum Bapak Ismail ke peristirahatan terakhirnya. Prosesi tersebut dimulai dari apel persiapan upacara pengantar jenazah hingga prosesi penghormatan terakhir.

Apel tersebut dipimpin dengan khidmat oleh Wakil Ketua Senkom Mitra Polri Kabupaten Sidoarjo, Samiran Salefi. Apel dalam format militer ini merupakan bentuk penghormatan terakhir bagi almarhum sebagai anggota Senkom Mitra Polri yang telah selesai mengabdi untuk masyarakat, bangsa, dan negara.


Almarhum Bapak Ismail dikenal sebagai sosok anggota Senkom senior yang penuh semangat dan selalu menjalankan tugasnya dengan baik di tiga klaster pengabdian Senkom Mitra Polri, yaitu bidang kamtibmas, kebencanaan, dan bela negara.


Kami mendoakan semoga almarhum diampuni segala dosanya, diterima amal baiknya, dan diberikan tempat yang layak di surga firdaus. Kami juga mendoakan agar keluarga yang ditinggalkan diberi kesabaran dan ketabahan dalam menghadapi cobaan ini. Semoga almarhum Pakde Ismail diberikan tempat yang mulia di sisi-Nya.(ojeb)


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama
Senkom Mitra Polri Sidoarjo | Informasi | Komunikasi | Kamtibmas | Rescue I Bela Negara